Cara screen mirroring dari android ke laptop/pc

Screen mirroring atau screen casting dalam bahasa Indonesia nya adalah “pencerminan layar“, adalah cara menampilkan layar android ke dalam perangkat  lain, misalnya pc, laptop, atau tv. 
Dengan teknologi screen mirroring ini, kita bisa menampilkan foto maupun vidio yang ada di ponsel kita ditampilkan di layar yang lebih besar seperti layar televisi maupun monitor pc, sehingga bisa menampilkan gambar lebar yang baik dan berkualitas tinggi.
Nah, teknologi screen mirroring ini memanfaatkan jaringan lokal sebagai media untuk melakukan broadcast rekaman layar smartphone secara realtime.
Berikut ini cara screening mirroring layar smartphone android ke perangkat lain.
1. Install aplikasi  “Mobile to pc screen mirroring” di playstore melalui link disini.


2. Setelah aplikasi terinstall, hubungkan smartphone ke wifi yang ada dirumah kalian, jika tidak ada wifi, silahkan hidupkan hotspot smartphone kamu, dan hubungkan perangkat lain ke hotspot smartphone tadi.
3. Buka aplikasi nya, lalu tekan tombol  “START MIRRORING
4. Jika sudah, buka browser pada laptop atau pc kalian, dan masukkan ip address yang ada di aplikasi tadi dan kettikan di bagian address bar di browser laptop/pc. 
5. Setelah selesai loading, layar android berhasil ditampilkan di moitor pc/laptop.
Selamat mencoba!.